200 Instansi Belum Umumkan Formasi CPNS

Seleksi CPNS

Jatim1.com, Jakarta – Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian BKN Aris Windiyanto menyatakan terdapat 200 instansi yang belum mengumumkan formasi lowongan CPNS pada portal pendaftaran online hari ini. Padahal pendaftaran dimulai malam ini pukul 23.11 WIB.

Jadi per pukul 07.00 WIB, setiap instansi mulai mengumumkan formasi CPNS di portal SSCASN, https://sscasn.bkn.go.id. Namun baru sekitar 300 instansi yang siap dari total 530 instansi, baik pemerintah pusat maupun pemda.

“Data terakhir di saya, target kita pembukaan minimal 300 instansi bisa lakukan pengumuman pendaftaran, Sekurang-kurangnya bisa running hari ini,” ujar Aris Windiyanto dalam jumpa pers di Kantor BKN, Jakarta Tikur (11/11/2019).

Baca Juga :  Kawah Candradimuka ASN Dititikberatkan pada BPSDM Jatim, Ini Pemicunya !

Instansi yang belum mengumumkan, masih menyelesaikan sejumlah proses, mulai dari perbaikan data hingga proses validasi sesuai ketentuan Permenpan-RB. Dengan begitu diharapkan nanti malam pukul 23.11 WIB, saat pendaftaran resmi dibuka instansi tersebut bisa dipilih pelamar.

“Sekarang terdapat 200 lebih instansi uang masih menginput formasi di portal SSCASN” ucapnya.

Aris tidak dapat menyebutkan keseluruhan data instansi yang belum merilis formasi pendaftaran CPNS di portal online. Selain itu untuk instansi pusat juga masih terdapat 7 instansi yang belum siap.

Baca Juga :  Irjen Gatot Eddy Pramono Ditunjuk Jadi Wakapolri

“Yang input ke BKN total 61 dari 68. Sebagian besar masih proses validasi di BKN. Tinggal 7 yang belum input data formasi ke sistem BKN. Itu terkait instansi pusat,” ujarnya.

Selain keterlambatan rilisnya formasi pada hari ini, ada pula  beberapa instansi yang  mengajukan pengunduran waktu pembukaan pendaftaran. Misalnya Kementerian Keuangan yang akan membuka pendaftaran CPNS pada 13 November 2019. (RED.WILL)

Baca Juga :  Khofifah Minta Kanwil BI dan BPS Jatim Dapatkan Data Valid Program Pembangunan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *