Indonesia Hanya Menyisahkan Satu Perwakilan Di Macau Open 2019

Jatim1.com – Nasional – Macau Open 2019 hanya menyisahkan satu wakil Indonesia, sebuah perhelatan akbar olah raga bulu tangkis ini tinggal menyisahkan satu harapan sisa untuk Indonesia. Satu-satunya wakil Indonesia yang masuk ke babak semifinal adalah ganda putri yakni, Della Destiara Haris dan Rizki Amelia Pradipta.

Babak semifinal akan dimainkan oleh ganda putri perwakilan Indonesia ini pada hari ini, Sabtu (02/10/2019). Indonesia berharap banyak pada perwakilannya, karena hanya menyisahkan satu perwakilan yang bertahan di Macau Open 2019, setelah satu wakil lainnya ganda putri akhirnya harusnya tumbang karena menjadi perebutan seru all Indonesia.

Baca Juga :  Irjen Gatot Eddy Pramono Ditunjuk Jadi Wakapolri

Pasangan ganda putri Della Destiara Haris dan Rizki Amelia melaju ke babak semifinal setelah memenangkan duel sesama Indonesia, yakni melawan pasangan Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Ribka Sugiarto. Pertandingan all Indonesia ini harus diakhiri dengan kemenangan pasangan Della Destiara Haris dan Rizki Amelia Pradipta.

Pertandingan antara senior dan junior ini berlangsung selama dua gim, pertandingan yang berjalan selama 36 menit ini berkahir dengan skor 21-18 dan 21-11.  Ganda Putri Indonesia ini akan berhadapan dengan ungggulan pertama asal China, Du Yue dan Li Yin Hui. Sebelumnya kedua pasangan ini pernah bertemu di Japan Open 2019. Pada turnamen tersebut ganda putri Indonesia takluk dalam tiga gim dengan skor 18-21, 21-15, 20-22. (YSF/J1)

Baca Juga :  PCI, KONI dan Unesa Gelar Kejurnas Olahraga Cricket U19 Tahun 2019

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *