Jatim Institute Undang Bupati Hingga Ketua ORMAS dalam Diskusi Publik

Foto pembicara yang hadir dalam acara Diskusi Publik.

Jatim1.Com – Surabaya – Jatim Institute gelar diskusi publik pada 29/10 di café arek-arek surabaya. Kegiatan yang bertemakan “strategi pemimpin muda milenial dalam menyikapi realita kebangsaan” ini dihadiri oleh para tokoh masyarakat hingga pejabat setempat. Mulai dari Bupati Trenggalek, Mochammad Nur Arifin hingga ketua umum HMI Cabang Surabaya, Andik Setiawan hadir sebagai pembicara dalam diskusi publik tersebut.

Baca Juga :  KPU Surabaya Ajak Pemuda jadi Active Voters di Pilwali 2020

Bupati Trenggalek, yang akrab disapa Cak Ipin, sempat menekankan bahwa masyarakat terutama pemuda milenial diharapkan turut serta ikut dalam memajukan perekonomian rakyat. Beliau juga menyatakan bahwa era milenial ini syaratkan teknologi dan inovasi yang berorientasi pada digitalisasi sehingga mampu mempermudah pertumbuhan perekonomian kerakyatan, dan semuanya dapat diawali oleh pemuda .

Senada dengan hal tersebut, Direktur eksekutif The Jakarta Institute Reza Fahlevi menyampaikan “Sekaligus momentum memperingati hari sumpah pemuda, saya mengajak kawan kawan pemuda Indonesia khususnya kelompok cipayung untuk mengembangkan diri dengan kreatifitas, solid dan bermanfaat bagi bangsa dan negara.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *