Harbolnas 11.11, ACT Perkenalkan Hari Bahagia Nasional

ACT Luncurkan Hari Bahagia Nasional 11.11

Jatim1.com – Surabaya – Saat ini berbagai e-commerce memanfaatkan tanggal cantik untuk memberikan promosi dan diskon bagi para pembeli. Sebut saja pada 11 November (11/11) dan 12 Desember (12/12) mendatang. Momen yang disebut Hari Belanja Online Nasional ini memberikan penawaran menggiurkan agar pengunjung berbelanja. Aksi Cepat Tanggap (ACT) Jatim juga memanfaatkan tanggal cantik ini sebagai momen berbagi kebahagiaan sebesar-besarnya untuk saudara yang membutuhkan. Momen ini juga dikenal sebagai Hari Bahagia Nasional.

Mengusung tema “Berkahkan Belanja dengan Berbagi”, Hari Bahagia Nasional hadir untuk meramaikan momen berbelanja online dengan berfilantropi. Presiden ACT Ibnu Khajar menyampaikan, Hari Bahagia Nasional menekankan pada kebahagiaan dalam berbagi kepada sesama, di sela agenda berbelanja di momen Harbolnas. Dengan kata lain, masyarakat tidak hanya bahagia berbelanja, namun juga bisa bahagiakan saudara sesama dengan berdonasi untuk program-program kemanusiaan.

“Di momen 11.11, banyak orang berbelanja online dan bahagia mendapatkan barang yang mereka terima. Sementara itu, masih ada saudara-saudara kita yang masih sangat membutuhkan. Akan lebih sempurna jika kebahagiaan ini juga dirasakan oleh saudara-saudara yang membutuhkan itu. Dan pada 11 November nanti, ACT akan adakan satu hari penuh supaya orang mendapatkan satu momentum di mana ia belanja jadi lebih berkah karena memberi kebahagiaan untuk orang lain. Inilah esensi Hari Bahagia Nasional 11.11,” terang Ibnu, Kamis (7/11).

Baca Juga :  Sidak Rutan di Sampang, Petugas Temukan Sejumlah Barang Terlarang

Hari Bahagia Nasional juga menjadi ikhtiar ACT untuk membangun paradigma baru, yakni berbelanja sambil berderma. Artinya, setiap ada transaksi belanja yang dilakukan, maka ada transaksi filantropi juga. Dengan demikian, momentum 11.11 tidak hanya membahagiakan diri sendiri, tapi juga banyak orang dengan derma.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *