Profil Via Vallen, Rumahnya Digeruduk Massa Setelah Adiknya Gelapkan Motor

Profil Via Vallen, Rumahnya Digeruduk Massa Setelah Adiknya Gelapkan Motor, Foto Instagram by@viavallen

Jatim1.com- Aliansi Arek Sidoarjo melancarkan protes ke rumah Via Vallen di Desa Kalitengah, Tanggulangin, Sidoarjo. Mari kita lihat lebih dekat profil Via Vallen, bintang dangdut asal Jawa Timur yang telah menancapkan namanya di dunia hiburan Indonesia.

Rumah Via Vallen menjadi sasaran protes setelah adik kandungnya diduga mencuri motor milik seorang anggota aliansi yang bekerja sebagai pengemudi ojek online. Kejadian ini berawal ketika Rahmad Hidayat, korban, menggadaikan motor Honda Vario miliknya kepada temannya bernama Adyt.

Motor itu digadaikan pada 13 Februari 2024 dengan harga Rp 2 juta. Namun, Adyt kemudian menggadaikannya lagi kepada RF, adik kandung Via Vallen, pada 13 Maret 2024 dengan harga Rp 3 juta. Ada kesepakatan lisan antara Adyt dan RF bahwa gadai hanya berlaku selama dua bulan.

“Motor milik Hidayat digadaikan ke saya seharga Rp 2 juta, lalu saya gadai lagi ke RF seharga Rp 3 juta. Dua minggu berikutnya, saya ingin menebusnya, tapi RF tidak bisa dihubungi,” kata Adyt di depan rumah Via Vallen pada Senin 22 April 2024.

Baca Juga :  Komitmen Kooperatif: Bupati Sidoarjo Dorong Fasilitasi Data bagi KPK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *