Jatim1.com-Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat bahwa indeks pembangunan manusia (IPM) di Jawa Timur terus menunjukkan peningkatan hingga akhir tahun 2023. Pada tanggal 1 Desember 2023, IPM Jawa Timur mencapai angka 74,65, mengalami kenaikan sebesar 3,15 persen selama periode 2019–2023. Prestasi IPM Jawa Timur ini melebihi rata-rata nasional yang tercatat sebesar 74,39.
Tingkat IPM Jawa Timur juga mengungguli provinsi-provinsi besar lainnya di Pulau Jawa, seperti Jawa Barat (74,24) dan Jawa Tengah (73,39). Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menyatakan kebanggaannya terhadap pencapaian IPM ini dan menyampaikan optimisme bahwa Jawa Timur dapat mencapai target visi Indonesia Emas sesuai Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025–2045.