Jatim1.com – Mojokerto – Sebanyak 400 butir pil koplo yang dimasukkan sayur lodeh gagal diselundupkan ke Lembaga Permasyarakatan Kota Mojokerto. Pil koplo tersebut rencananya akan diberikan kepada seorang narapidana narkoba berinisial KA.
“Pil koplo itu ditemukan saat menggeledah dan memeriksa barang-barang yang dikirim oleh pengunjung bagi salah satu narapidana di dalam lapas,” kata Kepala Pengamanan Lapas Mojokerto Disri Wulan Ahgus, Minggu (12/1).
Disri menyampaikan, pil koplo tersebut ditemukan pada Sabtu (11/1) kemarin, saat petugas keamanan Lapas Mojokerto memeriksa barang – barang dari pengunjung. Menurutnya, barang haram tersebut akan diberikan kepada narapidana berinisial KA seorang narapidana kasus narkoba.
“Pengamanan ini merupakan pelaksanaan SOP untuk mencegah masuknya barang – barang terlarang dan berbahaya ke dalam lapas,” tegas Disri.
Disri menuturkan, barang haram tersebut dibawa oleh seorang pengujung berinisial N, sekitar pukul 9.30 WIB. Menurutnya, N memang tidak bertemu langsung, dia hanya menitipkan agar barang itu diserahkan kepada KA.
Sehingga, saat ditemukannya barang terlarang tersebut, jajaran petugas keamanan lapas dengan mudah langsung menemukan identitas pengujung pembawa 400 pil koplo.
“Pil koplo tersebut kami temukan di dalam tahu yang telah diolah dan dimasukkan ke dalam sayur lodeh yang terbungkus kantong plastik,” beber Disri. (RED.WILL)