PRABUSAKA 2025: Parade Budaya Nusantara Universitas Kanjuruhan Malang Perkuat Identitas Kebangsaan Mahasiswa

Presiden Mahasiswa Unikama, Am Adib’abidatama, mengungkapkan bahwa tingginya antusiasme peserta menjadi salah satu indikator keberhasilan pelaksanaan PRABUSAKA 2025. Ia menyebutkan, sebanyak 15 organisasi daerah (Orda) terlibat aktif dalam kegiatan ini, dengan total peserta mencapai sekitar 300 mahasiswa.

Menurutnya, keterlibatan mahasiswa dalam jumlah besar menunjukkan adanya kesadaran kolektif akan pentingnya menghargai perbedaan serta menjaga nilai-nilai budaya sebagai bagian dari jati diri bangsa. Ia juga menekankan bahwa PRABUSAKA tidak hanya dimaknai sebagai agenda seremonial, melainkan sebagai ruang pembelajaran sosial dan kebangsaan bagi mahasiswa.

Baca Juga :  Mahasiswa Unair Menjadi Moderator Rapat ASEAN, Stefanny Imelda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *