Bahasa Indonesia Resmi Jadi Bahasa dunia Pada Sidang UNESCO Menurut Pakar Unair

Bahasa Indonesia Resmi Jadi Bahasa dunia Pada Sidang UNESCO Menurut Pakar Unair, Foto TikTok by@anataranews

Sebagai Kepala Departemen Bahasa dan Sastra Indonesia di Unair, Mochtar menyatakan kebanggaannya terhadap keputusan UNESCO. Baginya, bahasa Indonesia bukan hanya merupakan instrumen penting bagi negara, tetapi juga sebuah identitas nasional yang kuat.

“Penetapan bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi UNESCO adalah kebanggaan bagi bangsa Indonesia. Upaya bersama untuk menginternasionalisasi Bahasa Indonesia kini mulai membuahkan hasil yang positif,” tambahnya.

Dengan lebih dari 250 juta penutur asli, Mochtar menegaskan bahwa bahasa Indonesia memiliki potensi besar. Data dari tahun 2010 menunjukkan bahwa lebih dari 140 ribu orang di berbagai negara telah menggunakan bahasa ini, dan jumlahnya terus bertambah.

Exit mobile version