PLTSa Benowo Surabaya, Akan Segera Produksi Listrik dari Sampah

Kondisi reaktor Pembangkit Listrik Tenaga Sampah Benowo, Surabaya
Kondisi reaktor Pembangkit Listrik Tenaga Sampah Benowo, Surabaya

Jatim1 Surabaya – Pembangkit Listrik Tenaga Sampah yang berada di Benowo, Surabaya akan segera beroperasi. Diperkirakan, PLTSa ini akan menghasilkan 12 Megawatt. Dan diyakini menjadi pembangkit listrik dari sampah yang pertama dan terbesar di Indonesia.

Menurut Walikota Surabaya, Tri Rismaharini, pembangunan fisik PLTSa Benowo sudah mencapai 100 persen. Saat ini, tinggal menunggu datangnya para ahli guna memantau tahapan commissioning atau pengujian dengan melakukan pengecekan apakah sistem pembangkit listriknya berjalan baik atau belum.

Baca Juga :  Sejarah Perubahan Kabupaten Surabaya Menjadi Kabupaten Gresik

“Dia (ahli) sebenarnya sudah (datang) bulan Februari. Karena ada Covid-19. Kalau itu (commisioning) sudah selesai, sudah bisa dioperasionalkan,” ujar Risma pada Jumat (21/8).

Perlu diketahui, PLTSa Benowo ini merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dengan PT Sumber Organik (SO). Dimana, PLTSa tersebut memanfaatkan teknologi Gasifikasi Power Plant, yang mampu menghasilkan listrik 12 Megawatt melalui pengolahan sampah sebanyak 1.000 ton per hari.

Baca Juga :  Normalisasi Sungai Kalimas, Antisipasi Banjir Kota Surabaya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *