Kaca Command Center Polrestabes Surabaya Pecah Akibat Hujan dan Angin Kencang

Petugas menunjukan serpihan pintu kaca Command Center Polrestabes Surabaya yang pecah akibat hantaman angin kencang.

Jatim1.com – Surabaya – Hujan disertai angin kencang menyebabkan pintu kaca Command Center Polrestabes Surabaya pecah. Peristiwa tersebut terjadi pukul 15.30, Senin (6/1/2020).

“Kejadiannya tadi sekitar pukul 15.30 WIB. Angin tiba-tiba saja datang bersama hujan dan memecahkan pintu kaca,” kata Kaur Subbag Polrestabes Surabaya Ipda Umam.

Tak hanya pintu kaca, lanjut Umam, angin juga menumbangkan tiang bendera yang berada di halaman mapolrestabes. Tak ada korban jiwa dalam insiden itu. Namun sempat membuat kaget karena saat kaca-kaca pecah terdengar suara ledskan dan getaran.

Baca Juga :  Indomanutd Surabaya Salurkan Bantuan Untuk Masyarakat Terdampak Corona

“Tadi suaranya sangat keras seperti ledakan dan bergetar. Sampai tadi keluar semua termasuk pak kapolrestabes” terang Umam.

Mengetahui pintu kaca dan tiang roboh, petugas langsung membersihkan pecahan kaca yang berserakan. Sedangkan tiang bendera juga langsung diangkut.

“Meski masih hujan, kita langsung bersihkan pecahan kaca dan pinggirkan tiangnya,” tandasnya. (RED.WILL)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *