Inovasi E-Commerce Florist Karya Mahasiswa UB untuk Petani Bunga

Inovasi E-Commerce Florist Karya Mahasiswa UB untuk Petani Bunga, Foto Istimewa

Jatim1.com- Desa Gunungsari di Kota Batu dikenal sebagai sentra bunga potong terbesar di Indonesia. Melihat potensi besar sekaligus tantangan yang dihadapi para petani bunga di wilayah tersebut, sekelompok mahasiswa Universitas Brawijaya menciptakan inovasi digital berupa platform ecommerce florist bernama Agrirose (https://agriroseflorist.web.id/ ). Platform ini dirancang untuk membantu proses jual-beli bunga potong antara petani dan pelaku industri florist agar lebih mudah, aman, dan terstruktur.

Baca Juga :  These Are the 5 Big Tech Stories to Watch in 2017

Agrirose digagas oleh Angelina Rochmawati, mahasiswi Fakultas Vokasi Universitas Brawijaya, yang terinspirasi dari kondisi para petani bunga di desanya. Ia melihat bahwa selama ini, transaksi antara petani dan florist masih dilakukan secara manual, bahkan sering kali petani mengirim bunga tanpa kepastian pembayaran karena takut bunga segar akan layu. Sistem lama yang disebut “abumen” ini kerap membuat petani mengalami kerugian.

Baca Juga :  Ungkap Prospek Sektor Perbankan Pasca Pemilu, STAR Asset Management dan Infovesta Gelar Market Outlook 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *