“Tua pasti datang, muda tidak akan kembali. Jadi, ini adalah dunia anak muda, genrenya juga untuk mereka. Saya rasa kita jangan menuakan diri, liriknya sangat memotivasi,” ujarnya.
“Hidup adalah perjuangan tanpa henti-henti. Ini sejalan dengan pesan Gus Dur bahwa hidup adalah perjuangan. Setiap perjuangan membutuhkan pengorbanan, dan setiap pengorbanan besar pahalanya. Ini menjadi preferensi bagi banyak orang bahwa kita harus terus berjuang, termasuk kami yang sedang berikhtiar,” tambah Khofifah.
Calon wakil gubernur Jatim nomor urut 2, Emil Dardak, juga mengapresiasi dukungan Ahmad Dhani. Menurutnya, kolaborasi ini membawa semangat bagi tim Khofifah-Emil.
“Kami sangat berterima kasih, dan Bu Khofifah turut serta dalam video klip ini untuk menyemangati anak muda. Bu Khofifah sudah lama bersahabat dengan Mas Dhani, dan liriknya sangat positif untuk anak muda,” kata Emil.