Berbeda dengan pameran pertama yang hanya menampilkan lukisan, Warna-Warna Vol II juga menghadirkan karya seni tiga dimensi hasil kolaborasi antara difabel dan nondifabel. Acara ini melibatkan komunitas seni penyandang disabilitas dari berbagai kota seperti Bandung, Jogjakarta, Bali, Jakarta, dan Bengkulu.
Agung Hujatnikajennong bertindak sebagai kurator utama, sementara Andien menyerahkan proses kurasi sepenuhnya kepada ahli seni tersebut.