Arema FC Terus Melobi Pemkot Blitar Meski Ditolak Pakai Stadion Soepriadi

Arema FC Terus Melobi Pemkot Blitar Meski Ditolak Pakai Stadion Soepriadi, Foto TikTok by@bolaindopedia

Sebelumnya, Wali Kota Blitar Santoso menolak permohonan Arema FC untuk menggunakan Stadion Soepriadi sebagai kandang dalam ajang Liga 1. Santoso menyebut trauma masyarakat akibat Tragedi Kanjuruhan 2022 dan kerusuhan suporter 2020 masih membekas. “Beberapa minggu lalu saya menerima surat permohonan menggunakan Stadion Soepriadi, namun trauma masyarakat pada 2022 masih belum hilang,” kata Santoso kepada media pada Jumat 6 Juni 2024.

Baca Juga :  Ribuan Usulan Gelar Guru Besar Ditolak Kemendikbudristek

Menurut Santoso, kerusuhan suporter di Blitar dan Tragedi Kanjuruhan membawa trauma yang mendalam bagi masyarakat. Oleh karena itu, ia menolak tegas permohonan manajemen Arema FC. “Masyarakat Kota Blitar masih terngiang peristiwa 2020 dan kejadian di Stadion Kanjuruhan Malang menjadi catatan tersendiri bagi kami. Untuk saat ini, masyarakat Kota Blitar belum bisa menerima Arema FC bertanding di sini,” pungkasnya.

Baca Juga :  Pesan Komnas Perempuan untuk Mencegah Kasus Mertua Bunuh Menantu
Baca Juga :  Deltras FC Menanggung Kekalahan dari Persela dan Fokus pada 2 Pertandingan Tersisa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *