Berita  

Pertempuran Ambarawa dan Hari Juang Kartika TNI AD: Sejarah Kemenangan dan Semangat Perjuangan

Pertempuran Ambarawa dan Hari Juang Kartika TNI AD: Sejarah Kemenangan dan Semangat Perjuangan, Foto TikTok by@iq_templat

Sejarah Pertempuran Ambarawa, seperti yang dikutip dari laman Inspektorat DIY, mencatat perjuangan Tentara Keamanan Rakyat (TKR) di bawah kepemimpinan Jenderal Soedirman pada pertengahan Desember 1945. TKR berhasil membuat Sekutu terjepit dan mundur dari Ambarawa menuju Semarang.

Meskipun dihadapi kekuatan persenjataan modern dan taktik Sekutu, para pejuang RI menunjukkan keberanian dan tekad yang tinggi. Mereka melancarkan serangan gigih dan mengepung Kota Ambarawa, berhasil menjebak Sekutu.

Jenderal Soedirman menegaskan pentingnya mengusir Sekutu dari Ambarawa karena kota tersebut dijadikan basis kekuatan untuk merebut Jawa Tengah. Dengan semboyan “Rawe-rawe Rantas Malang-malang Putung, Patah Tumbuh Hilang Berganti,” pasukan TKR bertekad untuk membebaskan Ambarawa, siap gugur di medan perang.

Exit mobile version