Dengan diadakannya gebyar tersebut, menurut Febria, jumlah masyarakat yang terkena DBD turun pesat hingga Februari 2020. Febria mengungkapkan, pada Februari 2019 sendiri, terdapat 48 masyarakat yang terjangkit DBD. Namun tahun ini, hanya ada empat kasus DBD di Surabaya.
“Jumlahnya ada empat warga yang kena DBD bulan ini. Dibandingkan Februari tahun lalu, ada 48. Jadi, penurunannya banyak,” ungkap Febria.