Diterjang Angin Kencang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Umum di Kediri Rusak

Kondisi salah satu rumah warga yang mengalami kerusakan, usai diterjang angin kencang disertai hujan deras di Desa Ngreco, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri pada Minggu (1/3) petang
Kondisi salah satu rumah warga yang mengalami kerusakan, usai diterjang angin kencang disertai hujan deras di Desa Ngreco, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri pada Minggu (1/3) petang

Tak hanya itu, angin kencang juga melanda di Desa Pojok, Kecamatan Wates. Namun, saat ini masih didata oleh petugas terkait kerusakan akibat terjangan angin kencang tersebut.

Lebih lanjut, Windoko juga menerangkan bahwa angin kencang juga merobohka sejumlah pohon. Bahkan, ada seorang warga yang tertimpa reruntuhan material di rumahnya yakni Iksan (70 tahun), warga Desa Ngreco. Untungnya, Iksan hanya mengalami luka ringan dan kini telah ditangani oleh bidan desa.

Windoko juga menambahkan bahwa menurut laporan BMKG, potensi hujan deras disertai angin kencang masih akan terjadi hingga Maret ini. Ia juga menghimbau kepada warga agar senantiasa berhati-hati saat hujan deras terjadi.

Exit mobile version