Bencana Angin Kencang, BPBD Sidoarjo Salurkan Bantuan pada Para Korban

Penampakan rumah yang mengalami kerusakan akibat bencana angin kencang, yang menerjang Sidoarjo pada Rabu (25/12) sore
Penampakan rumah yang mengalami kerusakan akibat bencana angin kencang, yang menerjang Sidoarjo pada Rabu (25/12) sore

Jatim1.com – Sidoarjo – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sidoarjo menyalurkan bantuan ke korban bencana angin kencang di Desa Banjarpanji dan Desa Banjarsari. Sebelumnya, angin kencang menerjang kedua desa pada Rabu (25/12) sore kemarin.

Dwidjo Prawiro, Kepala BPBD Sidoarjo menjelaskan bahwa akibat bencana angin kencang tersebut, sekitar 17 rumah rusak di Desa Banjarpanji dan 18 rumah rusak di Desa Banjarsari. Rumah yang mengalami kerusakan, rata-rata pada bagian atap sebab hilang terbawa angin.

“Kami secepatnya memberikan bantuan itu supaya masyarakat tidak menderita lagi,” ungkap Dwidjo.

Exit mobile version