Jatim1.com – Banyuwangi – Training Emotiobal Spirit Quotient (ESQ) diikuti oleh 189 Kepala Desa di Banyuwangi.Pelatihan yang diikuti kades ini dilaksanakan selama dua hari, mulai 19-20 Desember 2019.
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan pelatihan ini digelar untuk membekali para kades dalam melaksanakan tugasnya. Lewat pelatihan ini, kades dikuatkan mental dan spiritulnya. Mereka diajak untuk berkontemplasi, introspeksi diri, memahami tugas dan kewajibannya sebagai pemimpin.
“Lewat pelatihan ini, kami berharap para kades memiliki mental yang hebat. Nilai-nilai positif yang ada dalam diri bisa dimunculkan sehingga dalam mengemban tugasnya akan amanah,” kata Anas.
Anas mengaku sengaja menggelar pelatihan ini untuk kades guna meng-up grade kapasitas para kades lewat pengembangan mental dan spiritual.
“Ini termasuk pelatihan yang disarankan. Kami ingin para kades ini memiliki mental yang sama dengan mental yang dimiliki para profesional. Para kades memiliki disiplin tinggi, jujur dan percaya diri. Semoga usai mengikuti pelatihan ini semua kepala desa menjadi pribadi yang hebat agar bisa melahirkan kebijakan yang hebat pula,” jelas Anas.
ESQ ini menuntun peserta untuk membangkitkan 7 nilai dasar yang ada di dalam diri manusia. Yakni, jujur, tanggung jawab, visioner, disiplin, kerjasama, adil dan peduli. (RED.WILL)