“Kami rangkum semua rekomendasi dan peraturan sehingga menghasilkan sistem manajemen partai modern yang transparan dan akuntabel. Dalam kesempatan rakorwil ini, juga dilakukan pencanangan tahun 2020 sebagai Tahun Akbar Rekrutmen Suara PKS di Jatim mencapai 1,3 juta orang. Ini jumlah dan capaian yang luar biasa. Karena itu kami ingin mengajak konstituen yang banyak ini untuk berpartisipasi lebih dalam melayani rakyat dengan menjadi anggota. Ini bentuk tanggung jawab PKS dalam memberikan pendidikan politik dan pemberdayaan masyarakat,” Sambungnya.
Dalam acara ini, juga turut hadir para Ketua Fraksi PKS dari DPRD kabupaten/kota. Para Ketua Fraksi ini diminta untuk merumuskan strategi realisasi janji kampanye dan peningkatan kinerja melalui penyerapan aspirasi setiap pekan dan melakukan turba untuk advokasi permasalahan warga. Sebab, mereka salah satu ujung tombak partai di masyarakat yang menjadi tolok ukur keberhasilan PKS.
Rakorwil ditutup oleh Ketua DPP PKS Wilayah Jatim-Jateng-Jogja Sigit Sosiantomo, yang mengingatkan pentingnya implementasi hasil-hasil Rakorwil sebagai wujud nyata perjuangan PKS bagi kesejahteraan rakyat Jawa Timur. (ari)